Posyandu telah bertransformasi menjadi Posyandu Layanan Primer (ILP). Artinya posyandu yang dulu hanya melayani balita saja, kini posyandu melayani satu siklus kehidupan, mulai dari 0 tahun sampai lansia.
Jum'at, 17 Januari 2025 bertempat di Balai Desa Trahan telah dilaksanakan kegiatan pelatihan Kader ILP di Desa Trahan. Kegiatan tersebut diikuti oleh kader kesehatan, khususnya kader ILP di Desa Trahan. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman kader posyandu ILP dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. kedepannya diharapan kader dapat berperan aktif dalam mengembangkan program kesehatan di desa.